Memfasilitasi Penyusunan Rencana Kerja Konservasi Orangutan di Tingkat Regional untuk Sebagai Langkah Strategis Penguatan Sinergi dan Kolaborasi di Tingkat Tapak
- FORINA
- 15 Nov 2024
- 1 menit membaca
Kegiatan penyusunan rencana kerja adalah komponen penting dalam program FORINA. Hasil dari kegiatan ini sangat mendukung misi FORINA sebagai forum multi-stakeholder yang bertujuan untuk memfasilitasi, meningkatkan sinergi, dan kolaborasi dalam konservasi orangutan. Pertemuan ini menyatukan pemerintah, swasta, akademisi, pemerhati, dan LSM di tingkat regional, dengan tujuan utama memperbarui informasi tentang kemajuan program konservasi orangutan serta memperkuat ikatan antar anggota forum.
Setiap daerah memiliki tantangan dan peluang yang unik, mencerminkan kondisi khas di masing-masing tempat. Meskipun demikian, beberapa isu utama, seperti konflik antara manusia dan orangutan, kurangnya komunikasi dan sinergi antar pemangku kepentingan, fragmentasi habitat, serta deforestasi, menjadi perhatian bersama yang memerlukan kolaborasi untuk diatasi.
Proses pertemuan regional ini menghasilkan dampak positif yang lebih luas, terutama dengan kembalinya aktifnya forum-forum daerah. Pertemuan di Sumatera Utara dan Kalimantan Barat pada tahun 2021 menjadi kesempatan berharga untuk memilih ketua forum berikutnya. Momen ini semakin memperkuat komitmen forum-forum regional dalam meningkatkan peran dan fungsinya di tingkat tapak.
Commentaires